Pemerintah Kota Pekalongan, Jawa Tengah, merealisasikan pengadaan 21 mobil dinas baru merek Suzuki Ertiga dan satu Suzuki APV pikap dengan total nilai Rp3,3 miliar untuk menunjang kelancaran tugas satuan perangkat kerja daerah.

Sekretaris Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan, dan Aset Daerah Kota Pekalongan Nur Priantono di Pekalongan, Kamis, mengatakan bahwa pengadaan sebanyak 22 mobil dinas yang dianggarkan melalui Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2012 senilai Rp3,3 miliar ini sudah selesai dan siap dioperasionalkan.

"Akan tetapi, sehubungan ada kegiatan Pekan Batik Nusantara 2012 maka distribusi 22 mobil dinas baru itu ditunda. Sebanyak 22 mobil dinas baru itu sudah dipasang plat nomor polisi berwarna merah dan akan segera didistribusikan ke masing-masing kantor, SKPD setelah perayaan Pekan Batik Nusantara (PBN) 2012," katanya.

Ia menyebutkan, 22 unit mobil dinas baru ini bermerek Suzuki yang terdiri atas 21 unit jenis multi purpose vechicle (MPV) dengan nama produk Suzuki Ertiga dan satu unit bertipe APV pickup yang akan digunakan untuk operasional petugas satuan polisi pamong praja (Satpol PP).

Sebanyak 21 mobil Suzuki Ertiga tersebut, katanya, terdiri atas dari dua varian yaitu Ertiga GX dan GL, dengan harga yang berbeda.

"Satu unit Suzuki Ertiga GX dibeli seharga Rp170 juta sedangkan tipe GL Rp150,8 juta per unit. Untuk tipe Suzuki Ertiga GX sebanyak delapan unit dan tipe GL 13 unit sedangkan satunya lagi jenis APV," katanya.

Ia mengatakan bahwa, seluruh mobil dinas baru tersebut akan didistribusikan kepada pejabat eselon II, eselon III yang di antaranya adalah para kepala bagian (Kabag) kantor dan dinas.

Menyinggung proses pengadaan kendaraan dinas tersebut, ia menegaskan bahwa semuanya telah sesuai dengan prosedur dan ketentuan yang ada, yaitu melalui proses lelang yang sudah dilaksanakan sejak awal September 2012 dan sesuai aturan dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Provinsi Jateng.

"Harga masing-masing mobilpun juga sudah sesuai dengan kebijakan LKPP," katanya.